UIN Palu - Unsimar Poso Lakukan MoU Peningkatan SDM

Jumat, 17 Februari 2023 18:14 WIB
Pendis

MoU UIN Palu dengan Unsimar Poso

Palu (Pendis) - Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu, laksanakan MoU dengan Universitas Sintuwu Maroso (Unsimar) Kabupaten Poso untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) mahasiswa, dosen, dan tenaga pendidik dua perguruan tinggi itu.

Rektor UIN Datokarama Sagaf S. Pettalongi dihubungi dari Palu, Kamis, menyatakan kolaborasi UIN dengan Unsimar Poso merupakan komitmen membangun SDM unggul.

"Kerja sama ini menjadi wujud dan konsistensi UIN dan Unsimar Poso untuk membangun sumber daya manusia yang lebih baik," katanya.

Kerja sama dua perguruan tinggi tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman yang dilakukan oleh Rektor UIN Palu Sagaf Pettalongi dan Rektor Unsimar Poso Suwardhi Pantih di Unsimar, Kamis.

Guru besar sekaligus pakar manajemen pendidikan ini mengatakan komitmen dan konsistensi UIN dan Unsimar dalam membangun SDM yang diwujudkan dalam bentuk kerja sama merupakan tindak lanjut dari tri dharma perguruan tinggi meliputi pendidikan dan pengajaran, penelitian, dan pengabdian masyarakat.

Peningkatan SDM disepakati oleh dua perguruan tinggi tersebut dengan melakukan pertukaran mahasiswa, KKN kolaborasi, riset secara terpadu, dan pelibatan dosen dua perguruan tinggi ini dalam seminar atau kelompok diskusi terpumpun.

Di samping itu, kerja sama dua belah pihak juga meliputi mengenai peningkatan kapasitas dan kompetensi lulusan.

"Di satu sisi kerja sama ini untuk memperkuat hubungan silaturahim antara UIN dengan Unsimar," ungkapnya.

Rektor Unsimar Poso Suwardhi Pantih mengemukakan UIN Datokarama sebagai salah satu perguruan tinggi negeri di bawah naungan Kementerian Agama di Sulteng, menjadi mitra strategis dalam meningkatkan SDM.

"Lewat kerja sama ini nantinya para mahasiswa Unsimar dapat menimba dan mengasah kecakapan intelektual di UIN Palu," ujarnya.

Kerja sama ini, kata dia, tidak sekadar memperkuat hubungan antarlembaga, tetapi wujud mengoptimalkan kontribusi dalam pembangunan daerah dan nasional, khususnya pada aspek pembinaan masyarakat dan peningkatan kompetensi.

"Nota kesepahaman ini selanjutnya akan ditindaklanjuti dalam bentuk perjanjian kerja sama oleh masing-masing unit dan fakultas," ungkapnya.


Pendis

Tags:

PTKINKeren

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah