429 Siswa Madrasah Se-Kalsel Rebutkan Kursi Juara untuk Melaju ke Tingkat Nasional

Sabtu, 10 September 2022 19:42 WIB
Pendis

Peserta KSM 2022 tingkat Provinsi Kalsel pada saat berkompetisi

Banjarmasin (Pendis) - Sebanyak 429 siswa peserta dari Madrasah Ibtidayah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) se- Kalimantan Selatan bersaing untuk memperebutkan juara di tingkat provinsi, agar bisa melaju ke KSM tingkat nasional. Peserta ini dihasilkan berdasarkan hasil seleksi di tingkat kabupaten kota di seluruh wilayah Kalimantan Selatan.

KSM tahun 2022 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan diikuti 429 peserta dari 13 Kabupaten/Kota dengan rincian, tingkat MI sebanyak 78 peserta, Jenjang MTs sebanyak 117 dan tingkat MA sebanyak 234 peserta. 

KSM sendiri melombakan beberapa mata pelajaran bidang sains, yakni untuk matematika dan IPA untuk tingkat MI matematika IPA dan IPS untuk Mts dan matematika, biologi, fisika, kimia, ekonomi untuk tingkat MA.

Pelepasan balon ke udara oleh Kepala Kantor Wilayah Kementrian Agama Provinsi Kalsel, menandai dimulainya KSM tingkat provinsi Kalsel, yang digelar di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Model Banjarmasin.

Kakanwil Kemenag Kalsel, Muhammad Tambrin dalam sambutannya mengatakan, KSM menjadi ajang untuk peserta mengembangkan bakat dan minatnya di bidang sains, termasuk menumbuhkan budaya kompetitif di Madrasah.

“Alhamdulillah hari ini menghadiri secara langsung kompetisi sains madrasah provinsi Kalsel 2022. Ajang kompetisi ini untuk meningkatkan kemampuan kapasitas intelektual anak-anak Madrasah, baik dalam bidang pengetahuan yang terintegrasi dengan nilai-nilai keislaman,” tutur Tambrin di Banjarmasin, Sabtu (10/09/2022).

Tambrin mengatakan agar dapat meningkatkan iklim kompetisi di kalangan siswa madrasah, perlu dikembangkan atau dibangun kegiatan-kegiatan yang dapat mengakomodir siswa untuk mengaktualisasikan potensi yang dimiliki.

“Saya harap KSM ini akan menghasilkan siswa-siswa terbaik disetiap bidang dan menjadi SDM yang mencintai bidang keilmuannya, keberkahan dan menambah pengetahuan sehingga menghasilkan siswa-siswi yang cerdas selalu taat akan perintah agamanya,” harap Tambrin.

Turut hadir mendampingi, Kepala Bidang Pendidikan Madrasah beserta staf jajarannya, Kepala Kantor Kabupaten/Kota se-Kalimantan Selatan, Kepala Madrasah peserta KSM 2022 Provinsi Kalimantan Selatan beserta seluruh guru pendamping.


Pendis

Bagikan:







Pendis
SIMPATIKA

Sistem Pendataan Informasi Tenaga Kependidikan

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.