OKU (Pendis),- Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 OKU Timur berhasil meraih medali perunggu pada kategori Putri Mini Field pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Selatan XIII yang digelar 20-28 November 2021 di lapangan futsal Corner Kemiling, Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).
Siswi yang ikut serta dalam kategori Putri Mini Field tersebut adalah Nadiani, Muthia Dwi Maharani, dan Rega Ayudita, "Merupakan suatu kebanggaan siswa MAN 1 OKU Timur dapat meraih medali perunggu pada cabor hoki yang masih baru diajang Porprov ini dan ini menjadi awal yang baik untuk terus berkembang," kata Nadiani, anggota tim yang memenagi perunggu ini.
Cabang olahraga hoki mulai dipertandingkan di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIII, dengan total ada 15 medali yang diperebutkan dari cabor hoki kali ini. 15 medali tersebut adalah 5 medali emas, 5 medali perak, dan 5 medali perunggu.
Cabor hoki telah kali kedua diadakan pada ajang porprov yang sebelumnya diadakan di Kota Prabumulih pada ajang porprov ke XII 2019 lalu. Pada tahun ini, ada sembilan kabupaten dan kota yang ikut serta, yaitu Kota Palembang, Kabupaten OKU, OKU Timur, Ogan Ilir, Ogan Komering Ilir (OKI), Musi Rawas, Banyuasi, dan Prabumulih.
Untuk nomor yang dipertandingkan ada lima kategori, yaitu Putra Indoor, Putri Indoor, Putra Mini Field, Putri Mini Field, dan Campuran Indoor.
Bagikan: