Anis Masykur saat menyampaikan paparannya terkait Kurikulum Merdeka pada Refreshment Guru Pamong PPG IAIN Kediri, Kamis (20/07/2023).

Anis Masykur saat menyampaikan paparannya terkait Kurikulum Merdeka pada Refreshment Guru Pamong PPG IAIN Kediri, Kamis (20/07/2023).

Kudus (Pendis)--Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan (PPG Daljab) Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK) IAIN Kediri menyelenggarakan refreshment bagi dosen dan guru pamong praktik pengalaman lapangan (PPL) pada Kamis (20/07/2023) siang. Kegiatan ini dihadiri oleh Anis Masykur selaku Panitia Nasional PPG Kemenag RI yang juga merupakan Kepala Subdirektorat Bina Guru dan Tenaga Kependidikan MA/MAK Kemenag RI.

Berkaitan dengan kurikulum merdeka yang saat ini diimplementasikan di lembaga pendidikan, Anis menyampaikan bahwa banyak aspek multi kompleks yang perlu ditelaah dan ditindaklanjuti. Kasubdit Bina GTK ini menyebut LPTK sebagai lembaga profesi guru harus menyesuaikan diri karena lulusan tahun selanjutnya akan menghadapi madrasah-madrasah yang menerapkan kurikulum merdeka.

Kurikulum merdeka yang berorientasi pada peserta didik, mengakomodir keanekaragaman, dan penguatan higher order thinking skills (HOTS) harus dicatat sebagai suatu perubahan yang memang diperlukan saat ini. Untuk memahami hal tersebut, Anis menekankan harus ada aktivitas rutin berupa diskusi.

“Tanpa diskusi kita tidak akan bisa memahami hebatnya kurikulum merdeka,” tegas Anis. “Fakultas harus memfasilitasi diskusi para dosen terkait kurikulum merdeka karena LPTK adalah penggodok, peramu,” sambungnya.

Hal ini juga sempat disinggung oleh Rektor IAIN Kediri, Wahidul Anam, pada sambutannya yang menyatakan bahwa fungsi guru di era saat ini berlipat ganda sehingga harus menguasai teknologi informasi. Menurutnya, guru harus dapat menuntun peserta didik agar dapat menggali informasi dari berbagai sumber namun tidak menyalahi kaidah-kaidah akademik.

Sebagai informasi, PPG Daljab LPTK IAIN Kediri telah dimulai dari batch 1 dengan jumlah 305 yang berasal dari 145 madrasah 160 lainnya dari berbagai provinsi.

“Kita sudah melampaui 5 tahap. Besok mulai memasuki PPL 1 dilanjutkan dengan review PPL. Agenda di tahap kedelapan ada ujian kinerja dan di akhir ada ujian pengetahuan. Atas tahapan-tahapan yang sudah terlaksana kami atas nama Ibu Dekan mengucapkan terima kasih ilmu yang disampaikan oleh para dosen dan guru pamong PPL yang hadir kali ini,” tutur Wakil Dekan 1 Fakultas Tarbiyah IAIN Kediri, Muawanah.