FISIP Expo 2024: Pameran dan Kompetisi Mahasiswa Nasional di UIN Ar-Raniry

FISIP Expo 2024: Pameran dan Kompetisi Mahasiswa Nasional di UIN Ar-Raniry

Banda Aceh (Kemenag) --- Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan (FISIP) Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh mengadakan FISIP Expo 2024, yang berlangsung dari tanggal 4 hingga 6 Juni 2024 di lingkungan Fakultas tersebut. Acara tahunan ini mencakup eksibisi dan kompetisi, dan untuk pertama kalinya dilaksanakan secara nasional.

FISIP Expo 2024 dibuka oleh Rektor UIN Ar-Raniry, Mujiburrahman, yang diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama, Saifullah. Dalam sambutannya, Saifullah menyampaikan apresiasi kepada sivitas akademika FISIP UIN Ar-Raniry atas penyelenggaraan kegiatan ini.

“Apresiasi setinggi-tingginya kepada pimpinan FISIP UIN Ar-Raniry dan seluruh jajarannya. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilanjutkan, karena tidak hanya mengasah kompetensi akademik, tetapi juga mengembangkan keterampilan non-akademik dan kreativitas mahasiswa,” ujar Saifullah.

Ketua Tim Penggerak PKK Aceh, Mellani Subarni, yang juga istri Pj. Gubernur Aceh, menjadi narasumber dalam talkshow entrepreneur yang merupakan bagian dari rangkaian kegiatan FISIP Expo 2024. Dalam paparannya, Mellani mendorong mahasiswa untuk berani berwirausaha. Menurutnya, keyakinan dan keberanian adalah kunci sukses dalam berbisnis.

“Tentu saja, berbisnis memiliki risiko. Oleh karena itu, diperlukan keberanian dan kesiapan menghadapi risiko untuk meraih kesuksesan,” ujar Mellani saat mengisi materi women entrepreneur dalam talkshow FISIP Expo di Fakultas FISIP UIN Ar-Raniry, Selasa (4/6/2024).

Mellani juga berbagi pengalamannya dalam merintis usaha kuliner dengan merek Twinskitchenz. Ia mengungkapkan bahwa memasak dan membuat kue adalah hobinya, yang kemudian berkembang menjadi usaha sejak ia masih menempuh pendidikan di Australia.

“Jangan pernah takut disaingi. Jika ada penjual lain yang meniru produk saya, saya justru senang karena bisa memberi inspirasi,” kata Mellani yang disambut tepuk tangan meriah dari mahasiswa.

Sebelumnya, Dekan FISIP UIN Ar-Raniry, Muji Mulia, menyampaikan bahwa FISIP Expo 2024 ini adalah untuk pertama kalinya diselenggarakan pada tingkat nasional oleh FISIP UIN Ar-Raniry. Acara ini mencakup eksibisi dan kompetisi.

“Kegiatan FISIP Expo ini meliputi eksibisi, yaitu pameran berbagai produk usaha dan kegiatan lembaga mitra pada stand di lokasi acara, serta kompetisi antar mahasiswa yang dilaksanakan secara nasional,” jelas Muji Mulia.

Muji Mulia menambahkan, terdapat enam cabang kompetisi yang diperlombakan pada FISIP Expo kali ini, yaitu Lomba Karya Tulis Ilmiah, Poster, Vlog, Debat, Stand Up Comedy, dan Eksibisi.

Acara ini juga menghadirkan Ketua DWP UIN Ar-Raniry, Sofiatuddin Syah, dan Pengurus Markas Aceh, Al Yafi, sebagai narasumber pada Entrepreneur Talkshow Expo FISIP 2024. Turut hadir, unsur pimpinan, dosen, dan mahasiswa di lingkungan FISIP UIN Ar-Raniry. Ketua Panitia, Reza Idria, turut menyampaikan laporan kegiatan. [ ]