MIN Bukittinggi Kompetisi Internasional “Kontes Robot Nusantara 2023

MIN Bukittinggi Kompetisi Internasional “Kontes Robot Nusantara 2023

Bukittinggi (Pendis)--Kepala Kantor Kemenag Kota Bukittinggi, H. Eri Iswandi didampingi Kasubbag Tata Usaha, Hj. Tri Andriani Djusair sekaligus Plt. Kasi Pendidikan Madrasah melepas secara resmi siswa MIN Bukittinggi untuk mengikuti Kompetisi Internasional “Kontes Robot Nusantara 2023”, Senin (23 Oktober 2023) di Ruangan Kepala.

Siswa MIN Kota Bukittinggi ini akan mengikuti Kompetisi Internasioanl “9thKontes Robot Nusantara (KRON 2023)” yang diadakan Indonesia Youth Robot Association. Akan berlangsung Rabu-Minggu, 25-29 Oktober 2023 di Hall BINUS Cambridge Internasional School Jl Lengkong Karya-Jelupang No 58 Lengkong Karya Serpong, Tangerang Selatan.

Elvirahmi Kepala MIN Bukittinggi didampingi Waka, Rustam dan Guru, Sari mengatakan bahwa kegiatan lomba ini merupakan program Indonesia Youth Robot Association (IYRA) untuk mengedukasi dunia pendidikan terkait pentingnya pengenalan dunia sistem Robotika sedini mungkin. "Dalam rangka sebagai media untuk menyalurkan minat, bakat, kreativitas serta prestasi siswa kita di MIN Bukittinggi kita akan ikut berpartisipasi menjadi peserta. Untuk itu kami mohon dukungan dan do'a bapak kakan Kemenag beserta jajaran, " tuturnya.

Kontes Robot Nusantara (KRON ) ini sudah diselenggarakan sejak tahun 2014 dihadiri peserta dan delegasi perwakilan dari kota kota besar di seluruh Indonesia serta di ikuti Negara Partner ASEAN (Asian Robotic Level) dengan beberapa kategori yaitu JUNIOR A (TK)  Brickspeed, Kinder Mission,Creative,  JUNIOR B(1-2SD) Brickspeed, Kinder Mission, Road Challenge, Soccer, Creative, JUNIOR C(3-6SD) Brickspeed, Kinder Mission, Road Challenge, Soccer, Theater, Coding Mission, Creative dan SENIOR(SMP-SMA) Brickspeed, Coding Mission, Soccer, Drone Mission, Creative, Humanoid Mission, Theater.

Eri Iswandi menyampaikan apresiasi dan harapan  agar kelas Robotik Madrasah ini terus di tingkatkan. "Harapan kita tetap berlatih dan mengembangkan diri serta selalu mengirim anak-anak yang sudah terlatih sesuai levelnya. Mari petakan potensi masing-masing siswa kita dan mencarikan pola yang pas serta melakukan kaderisasi secara berjenjang," tuturnya.

Selanjutnya Ia mengucapkan selamat kepada siswa MIN Bukittinggi yang akan mengikuti Kontes Robot Nusantara (KRON ) tahun 2023 dan berpesan. " Kepada anak-anak kami yang akan mengikuti Kontes Robot Nusantara (KRON ) tahun 2023, kami beserta jajarannya mengucapkan selamat berjuang, berkompetisi dan meraih prestasi. Usahakan tampil maksimal dengan sebelumnya menyerahkan diri pada Allah SWT dengan selalu berdoa, tambah silaturahmi dan selalu tambah teman saat mengikuti lomba. Kepada guru dan orang tua yang mendampingi kami berpesan untuk selalu berhati-hati, jaga keselamatan, jaga kesehatan, jaga nama baik madrasah, jaga nama baik daerah dan Sumatera Barat di tingkat Nasional . Mudah-mudahan Allah SWT berhasil meraih hasil terbaik," tutupnya (Syafrial)


Tags: # madrasah