Tahun 2018, Seluruh STAIN Ditargetkan Bertransformasi Menjadi IAIN

Tahun 2018, Seluruh STAIN Ditargetkan Bertransformasi Menjadi IAIN

Bogor (Pendis) - Direktorat Jenderal Pendidikan Islam melalui Bagian Keuangan Setditjen Pendidikan Islam menyelenggarakan Rapat Koordinasi Pelaksanaan Anggaran Ditjen Pendidikan Islam Tahun 2017 di Bogor, 20 s.d 22 April 2017.

Direktur Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis), Kamaruddin Amin dalam arahannya menggarisbawahi pentingnya langkah nyata dalam menindaklanjuti program yang telah diinisiasi sebelumnya. "Terkadang kita sangat jago dalam menginisiasi sebuah program, tapi lemah dalam melakukan follow-up," ujar Kamaruddin di Bogor, Jum`at (21/04) malam. Dirjen mencontohkan pada saat launching Program 5000 Doktor, ia telah mencoba melakukan pembicaraan dengan berbagai perguruan tinggi di luar negeri untuk mendiskusikan sebuah program kerjasama, namun setelahnya kurang difollow-up oleh jajaran di bawahnya.

Untuk Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI), Dirjen Pendis mengharapkan adanya percepatan dalam pendirian Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM). Target pada tahun 2019, seluruh UIN harus sudah terakreditasi A; seluruh IAIN terakreditasi minimal B; dan untuk STAIN minimal terakreditasi C. Oleh karena itu, Kamaruddin meminta kepada jajaran Direktorat PTKI agar anggaran di perguruan tinggi harus berorientasi ke arah peningkatan akreditasi.

Dirjen Pendis juga menyampaikan bahwa pada tahun 2018 seluruh STAIN ditargetkan harus bertransformasi menjadi IAIN. "Pada tahun 2018, semua STAIN, kecuali STAIN yang baru (STAIN Majene) harus bertransformasi menjadi IAIN," kata pria kelahiran Wajo 5 Januari 1969. Selain transformasi STAIN menjadi IAIN, Dirjen Pendis juga menyampaikan bahwa tahun ini Ditjen Pendis merencanakan untuk mendirikan beberapa Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) di beberapa lokasi, diantaranya STAIN di Kalimantan Utara, STAIN di Kupang Nusa Tenggara Timur, STAIN di Bali, dan STAIN di Kepulauan Riau.

Pada kesempatan yang sama, Dirjen yang merupakan lulusan program Doktor dari Rheinische Friedrich-Wilhelms-Universitat Bonn Jerman ini juga meminta agar setiap PTKIN harus memiliki jurnal perguruan tinggi minimal terakreditasi nasional. Bahkan target untuk UIN dan IAIN, ke depan seluruhnya harus memiliki jurnal internasional. Seperti diketahui, saat ini baru ada 3 PTKIN yang sudah memiliki jurnal yang terakreditasi secara internasional, yaitu UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dan UIN Sunan Ampel Surabaya.

Rapat Koordinasi Pelaksanaan Anggaran Ditjen Pendidikan Islam Tahun 2017 ini dihadiri oleh para pejabat eselon II, III dan IV serta para bendahara di lingkungan Ditjen Pendidikan Islam. (dod/dod)


Tags: