Jakarta (Pendis) - Tiga siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Jakarta meraih medali emas dalam lomba riset internasional pada bidang energi. Perolehan ini diraih MAN 4 Jakarta dalam kompetisi riset Indonesia International Invention Expo (IIIEX) 2023 yang diselenggarakan pada 25-28 Agustus 2023 di Politeknik Negeri Semarang.
Ketiga siswa-siswi tersebut adalah Muhammad Fazil Ihsan Lanasa (kelas XI-1), Muhammad Fauzan Hidayat (kelas XI-1), dan Maryam Hanifah (kelas XII IPA 1).
IIIEX 2023 merupakan ajang kompetisi riset yang diadakan oleh Indonesian Young Scientist Association (IYSA) bekerja sama dengan Politeknik Negeri Semarang. Kegiatan IIIEX kali ini diikuti oleh 85 tim yang berasal dari siswa SMP, SMA sederajat dan mahasiswa perguruan tinggi dari Indonesia dan luar negeri.
Pada ajang riset ini, Tim MAN 4 Jakarta mengangkat judul penelitian “Karakterisasi nanomaterial grafen oksida dari ampas kopi sebagai elektroda dalam baterai aluminium ramah lingkungan”. Penelitian tersebut dilaksanakan di Labortorium Kimia MAN 4 Jakarta dan laboratorium kimia UNNES selama 2 minggu.
Wido Prayoga, kepala MAN 4 Jakarta merasa sangat bersyukur atas prestasi yang diraih oleh peserta didiknya. Menurutnya, MAN 4 Jakarta telah mencoba secara menggali sekaligus mengembangkan secara terus menerus potensi dan bakat yang dimiliki oleh setiap siswa salah satunya adalah kemampuan mereka di bidang riset.
"Semoga dengan kesertaan anak-anak dalam berbagai lomba riset akan menambah pengalaman sekaligus pengetahuan mereka," harap Wido.
Sementara itu Fazil, sebagai ketua tim menjelaskan alasan timnya mengambil tema riset tersebut dikarenakan baterai merupakan salah satu komponen yang banyak digunakan dalam komponen listrik, salah satunya dalam kendaraan listrik. Namun, baterai yang ada saat ini menggunakan bahan yang kurang ramah lingkungan. Dengan demikian, diperlukan inovasi baterai dengan bahan yang ramah lingkungan seperti grafen oksida dan aluminium.
"Ampas kopi yang menjadi bahan baku pembuatan grafen oksida merupakan bahan yang kurang dimanfaatkan namun memiliki potensi karena kandungan karbonnya yang cukup banyak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baterai yang dibuat oleh salah satu tim riset MAN 4 Jakarta ini memiliki potensi untuk dikembangkan dan menjadi baterai alternatif," ungkap Maryam menambahkan pemaparan rekan satu timnya, Fazil.
Fazil dan timnya merasa bersyukur dan bangga bisa meraih medali emas dalam kompetisi IIIEX 2023 mengingat usaha maksimal yang dilakukan dalam mempersiapkan kompetisi tersebut. "Kemenangan ini menjadi motivasi bagi kami dan seluruh siswa MAN 4 Jakarta untuk meraih prestasi terbaik pada kompetisi yang akan datang," ucap Fauzan yang dibenarkan oleh Maryam dan Fazil.
Adapun bidang riset yang dilombakan yakni Agriculture, Energy, Biotechnology, Chemistry, Environment, Food Science, Electronics and IoT, Social Science, Physic and Engineering, dan Life Science.
Penilain riset dilakukan oleh 2 orang juri yang berasal dari Indosesia dan luar negeri. Adapun aspek yang dinilai yakni urgensi, relevansi, visibilitas dan presentasi.
Bagikan: