Perangi Kekerasan Seksual di Kampus, IAIN Kudus Deklarasi Kampus Responsif Gender

Senin, 9 Januari 2023 08:15 WIB
Pendis

Rektor IAIN Kudus menandatangani deklarasi IAIN Kudus sebagai kampus responsif gender

Kudus (Pendis) ​​​​​​- ​Bertempat di GOR IAIN Kudus, Jum’at 6 Januari 2022, berkumpul seluruh pimpinan di tingkat rektorat dan dekanat, dosen, tenaga kependidikan, perwakilan mahasiswa, pengurus DWP, satuan pengaman dan kebersihan di lingkungan IAIN Kudus sebanyak 400 orang. Bersama-sama secara khidmat mendeklarasikan kampus IAIN Kudus sebagai kampus responsif gender dan zero tolerance kekerasan seksual.

Dr. Hj. Nur Mahmudah, MA  selaku Kepala PSGA dan koordinator utama kegiatan tersebut menyampaikan, kegiatan ini untuk memperkuat perspektif gender dari civitas academica dan membangun kesepahaman bersama pentingnya bersinergi dan bergerak bersama.  Mewujudkan kampus responsif gender bukan hanya menjadi concern PSGA melainkan harus menjadi tarikan nafas dari tiap warga kampus di IAIN Kudus. Lebih lanjut, Komitmen dan tanggungjawab mewujudkan kampus responsif gender bukan hanya persoalan kampus dan dunia pendidikan akan tetapi merupakan tanggung jawab kemanusiaan dan agama.

Rektor IAIN Kudus, Prof Dr H. Abdurrahman Kasdi, Lc., M.Si. dalam sambutannya mendukung penuh inisiatif PSGA dan mengajak warga kampus untuk bergerak bersama secara sinergis mewujudkan kampus semakin responsif gender.

“ IAIN Kudus telah memulai, Buktinya, Kepemimpinan perempuan di IAIN Kudus meningkat secara kuantitas yang terlihat dari jumlah dosen dan tendik perempuan yang menjabat. Hal ini menunjukkan keberpihakan dan perhatian serius pimpinan atas keadilan dan kesetaraan. Untuk masalah kekerasan seksual, tidak ada toleransi bagi pelaku Kekerasan Seksual. Kami mendukung ULT Pencegahan dan Penanganan KS di IAIN Kudus. Pimpinan siap memfasilitasi langkah preventif dan penindakan tegas bagi pelaku sesuai PERTOR IAIN Kudus No 2 Tahun 2022 dan PMA No 73 tahun 2022.” tegasnya.

Deklarasi  memberikan komitmen penuh atas empat hal yaitu

  1. Menjadi pelopor untuk menciptakan masyarakat kampus yang  sehat baik secara fisik, mental, maupun sosial berdasar prinsip Islam rahmatan lil alamin
  2. Mendukung dan melaksanakan seluruh regulasi yang mendukung keadaban yang berkeadilan
  3. Menciptakan budaya  zero tolerance kekerasan  seksual bagi perempuan dan laki-laki dalam seluruh kegiatan  Tri Dharma Perguruan Tinggi
  4. Mensosialisasikan dan mengamalkan pemahaman agama yang berpihak pada kesetaraan dan keadilan dalam kehidupan kampus.

Setelah pembacaan deklarasi, diikuti dengan penandatanganan bersama oleh rektor dan diikuti oleh seluruh peserta. Sebagai rangkaian deklarasi, Kampanye Anti Kekerasan Seksual juga digelar dengan pembagian stiker oleh Relawan Anti KS. Dengan hastag #Stop Kekerasan Seksual #Bergerak Bersama #Ciptakan Ruang Aman di Kampus, diharapkan IAIN Kudus bebas dari Kekerasan seksual. 

Tidak hanya itu, setelah kegiatan deklarasi, PSGA juga melaksanakan Bhakti PSGA berupa layanan konsultasi psikologi, konseling dan layanan hukum dari Tim unit Layanan Terpadu (ULT) PPKS IAIN Kudus. Pengunjung memanfaatkan kesempatan layanan konsultasi permasalahan pribadi dan sosial, persoalan akademik dan karir serta persoalan pernikahan dan keluarga yang adil gender. Layanan ini sebagai salah satu upaya promosi kepada civitas academica telah hadirnya ULT PPKS di IAIN Kudus. 


Bagikan:







Pendis
EMIS

GERBANG DATA PENDIDIKAN KEMENTERIAN AGAMA

Pendis
PPG Daljab Kemenag

Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan Kemenag RI

Pendis
SPAN PTKIN 2025

Penerimaan Mahasiswa Baru PTKIN 2025

Pendis
SISFODEMA

Sistem Informasi Dosen dan Mahasiswa

Pendis
SILABA

Sistem Layanan Bantuan Pendidikan Agama Islam

Pendis
SIAGA

Sistem Informasi dan Administrasi Guru Agama

Pendis
SIKAP

Sistem Administrasi Keagamaan dan Pesantren

Pendis
BEASISWA

Sistem Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMBA

Sistem Informasi Manajemen Bantuan Pesantren

Pendis
SILADIKTIS

Sistem Informasi Layanan Pendidikan Tinggi

Pendis
SIPPRO

Sistem Informasi Pengajuan Program Studi Baru

Pendis
PENYERTAAN IJAZAH

Layanan Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Pendis
SIMSARPRAS

Sistem Informasi Sarana Prasarana Madrasah

Pendis
RDM

Rapor Digital Madrasah

Pendis
SIMPRO

Sistem Monitoring Perkembangan Proyek

Pendis
CENDIKIA

Koleksi Elektronik Buku Pendidikan Agama

Pendis
KIP KULIAH

Program beasiswa yang diberikan oleh Kementerian Agama

Pendis
SERDOS

Sistem Sertifikasi Dosen Pendidikan Agama

Pendis
PAKPTK

Layanan Aplikasi Penilaian Angka Kredit PTKI

Pendis
SIMSARPAS PTKI

Sistem Informasi Manajemen Sarana Prasarana PTKI

Pendis
LITAPDIMAS

Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Pendis
BEASISWA TIMTENG

Layanan Beasiswa Timur Tengah

Pendis
SITREN

Sistem Layanan Tanda Daftar Keberadaan Pesantren

Pendis
IJOP PDMA

Selamat datang di layanan Ijin Operasional PDMA

Pendis
SIPDAR LPQ

Tanda Daftar Lembaga Pendidikan Al-Quran

Pendis
PBSB

Program Beasiswa Santri Berprestasi

Pendis
SIMORA

Sistem Informasi dan Manajemen PBSB

Pendis
KEMANDIRIAN PESANTREN

Sistem Informasi Kemandirian Pesantren

Pendis
SPACE

Sistem Pembelajaran Agama Cara Elektronik

Pendis
PDUM

Pangkalan Data Ujian Madrasah

Pendis
AKMI

Aplikasi Pendataan Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
PORTAL AKM

Portal Asesmen Kompetensi Madrasah

Pendis
APP MADRASAH

Sistem Kelembagaan dan Kerjasama Madrasah

Pendis
ERKAM

Sistem Perencanaan dan Penganggaran

Pendis
BOS KEMENAG

Bantuan Operasional Sekolah Kemenag

Pendis
IJOP SAH

Izin Operasional Pendirian Madrasah

Pendis
Selamat Datang di Portal PPID Kementerian Agama

Ini adalah website resmi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kementerian Agama Republik Indonesia.

Pendis
SIMPATIKA

Portal Layanan SIMPATIKA KEMENAG

Pendis
KKGTK

Kelompok Kerja Guru Tenaga Kependidikan

Pendis
AKGTK

Asesmen Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan