Kemenag Umumkan Kompetisi Karya Tulis Mahasiswa

Kemenag Umumkan Kompetisi Karya Tulis Mahasiswa

Serpong (Serpong) - Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Ditjen Pendidikan Islam Kementerian Agama mengumumkan para juara Kompetisi Karya Tulis Mahasiswa (KKTM) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) Tingkat Nasional Tahun 2018, Kamis (06/12) di Serpong.

KKTM PTKI yang diberi tajuk "Moderasi Agama untuk Peradaban dan Kemanusiaan" ini menyedot pendaftar di kalangan mahasiswa mencapai 1000 artikel dan essay. Dari total pendaftar dinominasikan 23 peserta dan selanjutkan ditetapkan juaranya.

Imam Safe`i Sekretaris Direktur Jenderal Pendidikan Islam membuka kegiatan Presentasi Nominator KKTM PTKI. Imam memberikan apresiasi positif kepada para peserta yang dianggapnya telah memiliki kemauan dan potensi yang hebat dalam menulis. "Walau baru duduk di semester muda, kalian telah menguasai tema-tema moderasi beragama dengan baik," kata Imam.

Imam berharap semoga karya tulis terkait moderasi beragama ini dapat dijadikan masukan kebijakan dan program bagi Ditjen Pendidikan Islam dalam melakukan kerja-kerja mengedepankan beragama yang moderat untuk mengembangkan pendidikan Islam.

Sementara itu Safriansyah Kasubdit Sarana Prasarana dan Kemahasiswaan berharap kepada mahasiswa untuk menjadikan kompetsisi ini sebagai titik awal menggeluti dunia kepenulisan. "Kalian harus bangga karena kalian telah mempuyai karya yang dilombakan dalam even nasional," tuturnya.

"Karya-karya berkualitas dari kalian insya Alloh akan kami terbitkan agar publik tahu gagasan dan pemikiran mahasiswa PTKI dalam kajian-kajian moderasi beragama," kata Safri.

Ruchman Basori Kasi kemahasiswaan selaku Panitia Penyelenggara mengatakan para nominator bersaing ketat dalam sessi presentasi dihadapan dewan juri untuk mengukur penguasaan materi, konfirmasi karya dan menjadi wahana diskusi menarik tentang pengarusutamaan moderasi beragama.

Bertindak sebagai dewan juri Asrori S. Karni (jurnalis senior dan dosen UNUSIA Jakarta), Hamami Zada (kolumnis dan dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta) dan Abdulloh Ibnu Tholhah (kartunis dan dosen UIN Walisongo Semarang).

Ketua Dewan Juri Asrori S Karni mengumumunkan nama-nama juara Kompetisi Karya Tulis Mahasiswa PTKI Tahun 2018 adalah sebagai berikut:

Katagori Essay Kelompok:
Juara I: UIN Sunan Ampel Surabaya atas nama Muhyiddin, Siti Khoirotil Ummah, dan Siti Maryam
Juara II: IAIN Kediri atas nama Iktafi Muzayana Mahiroh, Maretha, dan Septa
Juara III: IAIN Kediri atas nama M. Taufik, Galuh Meida Yustria, Emei Nilam dan Karina S
Harapan I : IAIN Kudus atas nama Novita Nur Aini, Anifatur Rosyidah, dan Erna Safitri Yana
Harapan II: UIN Yogyakarta atas nama Dicky Candra Firmansyah, Hadriana Sulni, dan Muhammad Rizal

Katagori Essay Individu:
Juara I: Zulfa Ulyah Kartika dari UIN Gunungjati Bandung
Juara II: M. Rifqi Ibnu dari UIN Syarif Hidayatulloh Jakarta
Juara III: Saiful Bahri dari UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
Harapan I: Badru Soleh dari Univ Nurul Jadid Probolinggo
Harapan II: Nailatur Rohmah dari IAIN Kediri
Harapan III: Muhammad Afif dari IAIN Tulungagung

Katagori Artikel Kelompok:
Juara I: UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta atas nama Shalsabila Ananda, Muhammad Abdul Qoni`
Juara II: IAIN Manado atas nama Annisa Ismail, Jenita Silinaung dan Lisa Abdullah
Juara III: STIT Alquran Ogan Ilir atas nama Mudrik dan Budi Hartono
Harapan I: IAIN Metro Lampung atas nama Alvin Ma`viyah, Atin Risnawati, dan Diaz Maulidya
Harapan II: IAIN Surakarta atas nama Lina Lutfiana dan Anis Monika
Harapan III: UIN Sunan Ampel Surabaya atas nama Lailatul Maghfiroh, Muchammad Chaqiqi dan Siti Khoirunnisa

Katagori Artikel Individu:
Juara I: Ahmad Husen Al Absi dari Universitas Ibrahimy Situbondo
Juara II: Muhammad Radya Yudantiasa dari UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
Juara III: Nur Fitriyani dari IAIN Tulungagung
Harapan I: Sa`adatul Kholili dari Universitas Nahdlatul Ulama Jepara
Harapan II : Nirwana dari UIN Sultan Syarif Kasim Riau
Harapan III: Emily Faridatul Faiqoh dari IAIN Salatiga

Selamat kepada sang juara, sampai ketemu pada even kompetisi tahun depan. (RB/dod)


Tags: