Pendaftaran SNMPTN Tak Hanya lewat Online

Pendaftaran SNMPTN Tak Hanya lewat Online

JAKARTA (Suara Merdeka)– Panitia penyelenggara Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) mengumumkan pendaftaran mahasiswa baru yang dilaksanakan pada 13 Februari 2015 bisa secara online melalui www.snmptn.ac.id ataupun offline. "Panitia SNMPTN tidak hanya melayani para calon peserta melalui online tapi juga menghadirkan layanan offline," ujar Rochmat Wahab, Ketua Panitia Penyelenggara SNMPTN di Gedung Dikti, Senin (9/2).

Layanan offline, menurut Rektor Universitas Negeri Yogyakarta, merupakan kerja sama antara SMA di satu wilayah yang sama dengan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di daerah untuk membantu mendaftar para calon peserta SNMPTN. Dikatakan, SNMPTN merupakan jalur masuk PTN tanpa tes tetapi dengan catatan. Para calon peserta memiliki catatan prestasi akademik yang memenuhi persyaratan sesuai yang ditentukan PTN masing-masing melalui Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Password "Kepala Sekolah atau yang ditugaskan akan mendapatkan password atau kata kunci setiap siswa yang akan digunakan oleh siswa untuk melakukan verifikasi," kata Rochmat. Pengisian PDSS dan verifikasi data dilakukan sejak 22 Januari hingga 12 Maret 2015. "Siswa pelamar menggunakan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) dan password yang diberikan Kepala Sekolah, login ke laman SNMPTN dan siswa. Kemudian siswa isi biodata, pilihan PTN dan program studi, mengunggah pas foto resmi dan sejumlah dokumen prestasi," bebernya.

Siswa yang tidak melaksanakan verifikasi, data rekam jejak prestasi akademik yang diisikan oleh Kepala Sekolah dianggap benar dan tidak dapat diubah setelah waktu verifikasi berakhir. Calon peserta dapat memilih maksimal dua PTN dengan ketentuan memilih salah satu PTN berlokasi di provinsi sama dengan asal sekolah siswa. Sebanyak 63 PTN di seluruh Indonesia akan mengikuti pelaksanaan SNMPTN 2015 dengan daya tampung yang disediakan sekitar 137.781 kursi. Sementara jumlah sekolah yang sudah mengisi PDSS sekitar 10.398 dari jumlah sekolah 19.112. (nya-95)


Tags: