Tiga Perguruan Tinggi Laksanakan Program Subkampus

Tiga Perguruan Tinggi Laksanakan Program Subkampus

BANDUNG, (PRLM).- Empat perguruan tinggi, tiga di antaranya berlokasi di Jawa Barat akan mulai melaksanakan program subkampus pada 2011 ini. Rencananya sebanyak 80 ribu siswa akan memulai program yang dicanangkan secara nasional ini.

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Prof. Wahyudin Zarkasyi saat ditemui di ruang kerjanya, Jln. Radjiman Bandung, Senin (24/1) menuturkan, secara nasional program subkampus ini akan menjangkau 400 ribu siswa khususnya siswa SMK. Untuk Jawa Barat setidaknya 20 persendari jumlah tersebut harus bisa ikut serta dalam program subkampus yang lulusannya setara dengan D1.

"Ada empat perguruan tinggi yang sudah siap, yakni Institut Teknologi Bandung, Institut Pertanian Bogor, Universitas Padjadjaran, dan universitas di Purwokerto. Untuk program studi atau jurusannya disesuaikan dengan jurusan dan peralatan yang tersedia di sekolah," katanya.

Nantinya, siswa yang telah melaksanakan studi tiga tahun di SMK, akan ikut pendidikan keahlian selama satu tahun. Lokasi pendidikan adalah sekolah-sekolah yang telah memiliki peralatan dan fasilitas lengkap terutama SMK RSBI. "Intinya di sini kami mengawinkan perguruan tinggi dengan SMK. Satu tahun mereka belajar keahlian di sekolah yang telah ditunjuk, dan ketika selesai mereka akan memperoleh ijazah D1 dari perguruan tinggi yang membina mereka. Kalau kerjasamanya dengan ITB maka dia dapat ijazah D1 ITB," ujarnya.


Tags: