UKSW Dorong Mahasiswa Meneliti

UKSW Dorong Mahasiswa Meneliti

SALATIGA (Suara Merdeka)– Rendahnya minat penelitian oleh mahasiswa dipicu berbagai hal. Beban kuliah yang terlampau berat menjadi salah satu penyebab. Kondisi tersebut menjadi tantangan yang harus mampu dijawab oleh seluruh perguruan tinggi di mana pun.

Hal itu disampaikan Pembantu Rektor (PR) I Bidang Akademik Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Ferdy Semuel Rondonuwu saat menjadi pembicara dalam workshop penulisan jurnal ilmiah yang diselenggarakan Fakultas Teknologi Iinformasi (FTI) UKSW, kemarin.

Ferdy mengatakan, untuk menghasilkan mahasiswa peneliti bukanlah perkara mudah. Banyak tantangan internal maupun eksternal yang dihadapi perguruan tinggi. "Mahasiswa harus senantiasa didorong untuk terus melakukan penelitian dan publikasi, karena hal tersebut merupakan salah satu ciri research university," kata Ferdy.

Di depan puluhan perserta workshop yang mangambil tajuk ”Menumbuhkembangkan Kreativitas Melalui Penelitian” di auditorium FTI, Ferdy mengemukakan untuk mendorong budaya penelitian di kalangan mahasiswa pihaknya telah menyiapkan sejumlah upaya.

Upaya tersebut di antaranya, pengaturan pola perkuliahan agar tidak memberatkan mahasiswa yang tertarik untuk meneliti, pendanaan penelitian melalui kompetisi, memfasilitasi mahasiswa agar terlibat dalam penelitian bermutu, tersedianya insentif penelitian berdasarkan kinerja, mendorong komersialisasi produk, serta merevitalisasi pusat-pusat studi.

Melibatkan Mahasiswa

Dia menuturkan, salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menumbuhkan minat penelitian mahasiswa adalah meningkatkan penelitian yang dilakukan para dosen, bahwa setiap penelitian diarahkan dengan melibatkan mahasiswa. "Kemitraan antara dosen dan mahasiswa menjadi media yang cukup strategis untuk melakukan transfer ilmu," ungkapnya.

Hal senada juga diungkapkan PR V UKSW Bidang Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Neil Semuel Rupidara. Neil berharap muncul bibit-bibit baru peneliti dari kalangan mahasiswa. "Menjadi peneliti itu tidak sulit. Kuncinya adalah tidak melihat hal-hal sederhana sebagai hal yang biasa," kata Neil.

Fatchul Amin selaku perwakilan panitia mengatakan, workshop digelar dengan tujuan untuk memberikan motivasi kepada mahasiswa agar aktif meneliti. "Kami berharap mahaiswa terpacu meningkatkan kreativitas dan inovasi. Sebab, munculnya penilitian yang dilakukan menandakan perguruan tinggi berhasil mencetak generasi masa depan yang sesuai dengan visi dan misi universitas," kata Fatchul. (H54-37)


Tags: