Pemenang Cabang Kaligrafi Islami Putra pada Pospenas IX

Pemenang Cabang Kaligrafi Islami Putra pada Pospenas IX

Surakarta (Pendis) - Satu persatu pemenang baik cabang olahraga maupun seni telah diumumkan. Salah satunya adalah cabang Seni Kaligrafi Islami yang menjadi salah satu cabang seni favorit dan memiliki persaingan yang ketat.

Tuan rumah, provinsi Jawa Tengah mengirimkan dua kontingen dan semuanya meraih juara. Luar biasanya, baik kategori putra maupun putri berhasil mendapatkan medali emas.

“Secara umum karya-karya peserta Pospenas IX ini memiliki kualitas yang baik di rentang usia peserta” ujar juri kaligrafi, Figur Rahman Fuad.

Ia melanjutkan, hasil yang baik itu tentu buah dari proses latihan dan persiapan yang sungguh-sungguh baik dari peserta maupun pelatih. Beberapa hal yang perlu ditekankan para peserta dalam berkarya kaligrafi (dalam hal ini mushaf) adalah perhatian pada seluruh aspek yang tersaji baik teks utama maupun hiasan.

Ada 3 jenis kriteria penilaian, yaitu dari bidang kebenaran kaidah khath, bidang keindahan khath dan bidang keindahan hiasan.

“Para pemenang memiliki keunggulan disemua bidang. Oleh karenanya, mereka sangat layak untuk mendapatkan predikat juara” terangnya.

Berikut daftar pemenang Cabang Seni Kaligrafi Islami Pospenas IX Surakarta:

Kategori Putra
Juara I: Ahmad Mukhlis U dari Pondok Pesantren Anwaruttauhid Jawa Tengah
Juara II: Daris Al Katsir dari Pondok Pesantren Misbahul Ulum Aceh
Juara III: Kavindo Aji B dari Pondok Pesantren Al Kautsar Pekanbaru Riau

Kategori Putri
Juara I: Nur Jannatin dari Pondok Pesantren Al-Mubarok Jawa Tengah
Juara II: Vina Urmatil H dari Pondok Pesantren Darussalam B Nusa Tenggara Barat
Juara III: Zahra Ramdhani dari Pondok Pesantren Raudhatul M Jawa Timur